YAYASAN SUBUR MAKMUR SEJAHTERA
Donasi yang anda sampaikan, akan digunakan untuk membantu mereka yang membutuhkan bantuan melalui berbagai kegiatan Yayasan Subur Makmur Sejahtera
Dalam bidang Keagamaan, Sosial dan Kemanusiaan.
Salurkan donasi anda melalui rekening
Bank Mandiri Syariah (BSM) : 7132718568
a.n. Yayasan Subur Makmur Sejahtera
KEPEDULIAN KITA HARAPAN MEREKA
Sekilas
Yayasan Subur Makmur Sejahtera alhamdulilah dapat berdiri atas rahmat dan ridho Alloh SWT serta sebagai ikhtiar menjalankan perintah Al Quran dan meneladani sunnah Nabi Muhammaad SAW. Kami para pengurus dan relawan yayasan sangat bersemangat untuk menjadi wadah kepedulian berbagai pihak yang ingin menyalurkan haknya, yaitu berbagi kepada kepada sesama manusia.
Sesuai visi dan misi yaitu mengangkat derajat manusia menuju kemuliaan dan kesejahteraan dengan berbagai program-program yang kami wujudkan, dan tentu saja atas masukan berbagai pihak seperti pembina, donatur, stakeholder serta masyarakat. Kami membuka kesempatan bagi berbagai pihak, baik itu donatur tetap, perusahaan, pemerintahan, lembaga dan organisasi untuk bersinergi dalam rangka ibadah kepada Allah SWT, serta menyalurkan fungsi diri kita untuk menebar seluas luasnya manfaat kepada seluruh insan manusia.
Tentang Kami
Profil Singkat YSMS
Yayasan Subur Makmur Sejahhera adalah lembaga berbadan hukum resmi sesuai dengan Akta Notaris Tyas Pangesti, S.H., M.Kn. Nomor 4 Tanggal 15 Agustus 2019 serta telah mendapatkan pengukuhan dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor AHU-0015751. AH.01.12. Tahun 2019 Tanggal 22 Agustus 2019, dengan NPWP 94.004.383.9-507.000 yang bergerak secara umum pada bidang keagamaan, sosial dan kemanusiaan.
Kami berikhtiar mewujudkan kemuliaan dan kesejahteraan bagi masyarakat yang membutuhkan, terutama anak-anak yatim, piatu dan dhuafa, dengan program pembinaan dan pemberdayaan. Program-program yang menjadi inisiasi kami berawal dari kebutuhan yatim dan dhuafa binaan serta masyarakat yang berada di sekitar sekretariat, menuju peningkatan kualitas hidup baik secara rohani dan jasmani.
Kemudian kami menggalang dana untuk melaksanakan program-program tersebut melalui beberapa kegiatan, diantaranya:
- Menerima dan Menyalurkan Zakat Maal, Infaq, Shadaqah dan Wakaf Produktif.
- Membangun dan menjalin kemitraan yang berkelanjutan dengan perusahaan baik BUMN maupun Swasta dalam implementasi kegiatan CSR dan PKBL.
- Membangun kepercayaan kepada masyarakat luas untuk ikut berkontribusi dalam penggalangan dana maupun sumber-sumber yang lain yang bisa dimanfaatkan untuk kemaslahatan umat secara masif (crowdfunding)
- Bersinergi dengan berbagai lembaga sosial dan keagamaan di seluruh Indonesia untuk melakukan penggalangan donasi untuk disalurkan kepada yang membutuhkan.
- Melaksanakan program sedekah harian, bersinergi dengan berbagai instansi dan UKM, serta pedagang di pasar-pasar tradisional
VISI
Menjadi lembaga nirlaba profesional yang terdepan dalam mewujudkan kemuliaan hidup dan kesejahteraan yang merata bagi masyarakat Indonesia melalui program-program keagamaan, sosial, dan kemanusiaan.
MISI
- Mengoptimalkan penggalian, pendistribusian dan pendayagunaan hasil donasi baik zakat mal, infaq, wakaf dan sedekah.
- Melakukan pembinaan yang berkelanjutan kepada yatim, piatu dan dhuafa, serta masyarakat umum.
- Melakukan program peningkatan dan pemberdayaan masyarakat yang berkelanjutan dalam kerangka mewujudkan kesejahteraan masyarakat
Pembina : Hj. SUHARNI
Alamat : Kranggan Rt 06 Rw 03 Kelurahan Pati Kidul Kec. Pati Kab. Pati
Pengawas : H. DANDUNG KRIDO HARTANTO, S.Pd.
Alamat : Kranggan Rt 06 Rw 03 Kelurahan Pati Kidul Kec. Pati Kab. Pati
Pengawas : Hj. SUKATI, S.Pd., M.Pd.
Alamat : Kranggan Rt 06 Rw 03 Kelurahan Pati Kidul Kec. Pati Kab. Pati
Ketua : SUBUR WAHYUDI, SST, M.Si.
Alamat : Kranggan Rt 06 Rw 03 Kelurahan Pati Kidul Kec. Pati Kab. Pati
Sekretaris Umum : FITHRI NUGRAHANI SETYANINGSIH, S.Sos, M.Si.
Alamat : Kranggan Rt 06 Rw 03 Kelurahan Pati Kidul Kec. Pati Kab. Pati
Wakil Sekretaris : NADIA SITI NURFATMA
Alamat : Kranggan Rt 06 Rw 03 Kelurahan Pati Kidul Kec. Pati Kab. Pati
Bendahara : MUHAMMAD DHANI SYAFRI
Alamat : Kranggan Rt 06 Rw 03 Kelurahan Pati Kidul Kec. Pati Kab. Pati
YAYASAN SUBUR MAKMUR SEJAHTERA
Donasi yang anda sampaikan, akan digunakan untuk membantu mereka yang membutuhkan bantuan melalui berbagai kegiatan Yayasan Subur Makmur Sejahtera
Dalam bidang Keagamaan, Sosial dan Kemanusiaan.
Salurkan donasi anda melalui rekening
Bank Mandiri Syariah (BSM) : 7132718568
a.n. Yayasan Subur Makmur Sejahtera